Jumat, 29 Januari 2016

Istimewanya Gerhana Matahari 1983


Istimewanya Gerhana Matahari 1983 Ilustrasi (Foto: Mindra Purnomo)

Yogyakarta - Peristiwa gerhana matahari total pada 11 Juni 1983 termasuk istimewa karena termasuk gerhana terlama, yakni lebih dari 5 menit. Gerhana 1983 juga jadi gerhana matahari total terlama di Indonesia setelah 1901 yang terjadi selama 6,5 menit.

Apalagi bayangan umbra bulan pada gerhana ini melewati daerah yang padat penduduknya sehingga menarik untuk jadi objek berbagai penelitian. Gerhana 1983 melewati tenggara Jawa Barat, yakni di sekitar Pangandaran, lalu hampir seluruh Jawa Tengah kecuali sebelah utara, dan Jawa Timur kecuali di sebelah selatan.

Lalu gerhana "melompat" ke Sulawesi Selatan, mulai dari Danau Tempe ke pesisir selatan, serta Sulawesi Tenggara mulai Kendari sampai Pulau Buton. Kepulauan Aru dan Papua bagian selatan juga dilintasi.

Spesialnya gerhana ini diungkapkan Dr. Sergei Koutchmy, astronom Astronom CNRS (National Center for Scientific Research) di Instuitute d'Astro Paris yang berkunjung ke Jawa Tengah pada Juni 1983. Menurutnya, gerhana Indonesia lebih lama di negara lain dibandingkan seperti di Uni Soviet pada 1912 yang hanya 105 detik dan Afrika pada 31 Juli 1973 yang cuma 74 detik.

Koutchmy mengatakan, pihaknya mempelajari sifat fisika matahari dan membawa peralatan seberat 250 kg berupa teleskop matahari. Koutchmy bersama timnya yang terdiri dari tujuh peneliti mengamati gerhana di daerah Cepu dan Yogyakarta. "Kami berusaha sebaik mungkin dalam pengukuran-pengukuran secara cermat saat GMT dan hal ini tidak boleh meleset sedikit pun," ujarnya.

sumber : http://news.detik.com/berita/3125304/istimewanya-gerhana-matahari-1983

Tidak ada komentar:

Posting Komentar